Gunung Kelud Meletus, Warga di Radius 10KM Diungsikan

Gunung Kelud Meletus
Nemukabar.com - Setelah didapati banyak binatang hutan di kawasan Gunung Kelud turun ke perkampungan warga beberapa waktu yang lalu, dan kini status gunung kelud naik ke level paling berbahaya. Pasalnya pada sekitar pukul 22.50 WIB, Kamis (13/2/2014) gunung Kelud yang berada di Blitar, Jawa Timur meletus. Seluruh warga yang berada di radius 10 kilometer langsung diungsikan. Tampak asap dan material vulkanik melambung tinggi hingga 3000 meter.

Beberapa petugas dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), PVMBG, Pemerintah Kabupaten Blitar, Kediri, Malang, dan Pemprov Jawa Timur berbondong-bondong membantu warga yang akan mengungsi lantaran dikhawatirkan akan terkena dampak akibat erupsi gunung yang masih berstatus aktif tersebut.

Menurut Staf Ahli Kementerian ESDM, Surono dalam wawancara yang dikutip dari TVOne menyatakan status berbahaya karena letusan Gunung Kelud telah terjadi. Ia pun memperingatkan agar tak ada aktifitas manusia pun di radius 10 kilometer.

"Telah terjadi letusan pukul 22.50 WIB. Saat ini semua tim pengamatan Gunung Kelud di pos pemantauan telah meninggalkan pos masing-masing karena pos itu hanya berjarak 7,5 kilometer dari puncak Kelud," terang Surono.

Diketahui bahwa Gunung Kelud memiliki siklus letusan sekitar 12-15 tahun sekali. Menurut catatan yang dimiliki terdapat aktifitas letusan Gunung Kelud yang terjadi pada tahun 1901, 1919, 1915, 1966, 1990. Dan yang terakhir Gunung Kelud meletus pada tanggal 16 Oktober 2007 silam.


Source : Viva
Image : Ilustrasi
Gunung Kelud Meletus, Warga di Radius 10KM Diungsikan Gunung Kelud Meletus, Warga di Radius 10KM Diungsikan Reviewed by Muhammad Ibnu Idris on 00:56 Rating: 5

5 comments:

  1. Tuh kan, kemarin pengawas gunung gak percaya sama ane. padahal teman2 binatang sudah bilangin dari kemarin bahwa gunung kelud akan meletus.. ini semua gara2 SBY

    ReplyDelete
    Replies
    1. menurut pantauan CCTV juga seperti itu bung harimau

      Delete
  2. Aahh bisa aja si macan gunung nih, itu emang dah waktunya gunung meletus bukan gara2 si ESBEYE, tp gara2 MS Kaban

    ReplyDelete
  3. Jangan nyalahin MS Kaban, Pak Kaban itu orang yang baik. Dia tidak pernah mau menerima uang dari klien saya. tapi kalau dari saya dia mau.. hehehe...

    ReplyDelete
  4. Ini bukan salah siapa-siapa kok, ini kan emang murni bencana alam. Ya jangan saling menyalahkan, kita cukup berdoa dan kalo bisa ya ngebantu saudara-saudara kita yang tengah kena musiba.

    ReplyDelete

- Berikan respon anda dengan memberikan komentar yang baik. Baca Disclaimer.
- Kotak komentar ini hanya dikhususkan bagi pengunjung yang memiliki akun Google (Gmail / Google Plus).
- Jika anda tidak memiliki akun Google, silahkan berkomentar via Facebook di bagian atas.

Powered by Blogger.