Tanam GPS di kendaraan itu sudah biasa, tanam alat deteksi gempa itu sudah biasa. Tapi tanam chip komputer di dalam tubuh ?
Yuph, salah seorang biohacker dari Essen, Jerman bernama Tim Cannon memiliki keberanian yang sangat luar biasa dengan menanamkan sebuah chip komputer di dalam anggota tubuhnya bahkan tanpa bantuan ahli medis ataupun obat bius. Ia hanya dibantu oleh seorang temannya bernama Steve Haworth dan dia pun seorang biohacker juga.
Pengertian Biohacker bisa didefinisikan sebagai seorang yang memiliki kontrol penuh terhadap dirinya sendiri. Upaya yang akan dicapai adalah pemantauan terhadap kesehatan tubuh, menghindari penyakit tubuh seperti kanker, melakukan peningkatan terhadap penyimpanan memori dan masih banyak lagi.
Istilah Transhumanisme pun diangkat, yaitu sebuah keyakinan yang sangat besar yang mampu meningkatkan kualitas diri sendiri secara fisik, fisiologi, dan intelektualitas melalui bantuan teknologi informasi yang ada. Orang yang memiliki kepercayaan pada transhumanisme bisa dikatakan sebagai transhumanis dan memang dapat dihubungkan dengan aktivitas biohacking.
Upaya penanaman chip komputer di dalam tubuh yang dilakukan oleh Tim Cannon bukanlah hal yang baru, beberapa waktu yang lalu pun pernah ditemui seseorang yang pernah melakukan upaya penanaman headphone magnetik yang dipasang di telinga dan penanaman chip RFID di lengan.
Sebuah chip komputer yang tertanam di tangan kiri Cannon adalah sebuah chip yang dikembangkan oleh perusahaan miliknya. Perangkat ini diberi nama Circadia 1.0 yang memiliki kemampuan membaca sekaligus merekam data biometrik tubuh. Data tersebut akan ditransfer dan disampaikan informasinya kepada pengguna melalui perangkat android yang terubung dengan chip tersebut.
Selain itu, perangkat chip Circadia yang diciptakan oleh Grindhouse Watware telah terpasang sebuah baterai yang bisa dilakukan isi ulang daya secara nirkabel.
Menurut informasi yang dikutip dari Kompas (5/11/13), Grindhouse memerlukan waktu sekitar 18 bulan untuk melakukan pengembangan perangkat Circadia 1.0 ini dan kini untuk satu unit perangkat tersebut dijual seharga 500 dollar AS. Namun jika ada yang ingin sekaligus memasangnya di anggota tubuh, Grindhouse memberikan layanan penanaman dengan biaya 200 dollar AS.
Lihat video di bawah ini :
Source : Kompas
Pria Ini Nekad Pasang Chip Di Dalam Tubuh Tanpa Bius
Reviewed by Muhammad Ibnu Idris
on
02:03
Rating:

wah bener-bener keren dan ngeri juga sob, itu ga ada efek apa-apa tuh chip nya di pasang ketubuh? gua sih takut nya karatan HAHA bagus sih emang bisa mantau penyakit dalam tubuh, cuma kok gini cara nya, nice posting.
ReplyDeletevisit ya http://officialbronis.blogspot.com/2013/10/pacar-ku-oppo-n1.html makasih
Mungkin bisa langsung konsultasi ama Tim Cannon aja sob. Apakah bakalan dikasih cairan antiseptik dulu sebelum dipasang di dalam tubuh. Haha
Deletewaduh ada ada saja dunia ini
ReplyDeleteIni kemajuan teknologi sob, walaupun dianggap cukup aneh, tapi kalo gak terlalu penting, jangan ditiru ya.
DeleteWahh apa jadinya ketika chip yg ditanam bisa di hack dan tubuhnya bisa dikendalikan.. -mas ibnu
ReplyDeleteNampaknya sistem ini kagak langsung menuju syaraf manusia. Yang jadi masalah ketika harus upgrade hardware baru, kudu bongkar pasang bro. Koyak2 lagi kulitnya.
DeleteTapi mungkin bagi Tim Cannon ini style dia. dan doi kan transhumanis.
mengerikan!
ReplyDeleteTapi ini realita sob. :)
Delete